RADIOLOGI

Instalasi Radiologi adalah salah satu sarana penunjang medis di RS Permata Medika Semarang yang bertujuan untuk membantu mendiagnosis suatu penyakit. Pelayanan di Instalasi Radiologi dilakukan selama 24 jam oleh dokter spesialis radiologi dan radiografer yang berkompeten dan profesional.

Jenis Tindakan Pelayanan Radiologi di RS Permata Medika Semarang :

Pemeriksaan X-ray (Rontgen) Konvensional

Pemeriksaan ini adalah pemeriksaan sederhana yang menggunakan sinar-X meliputi pemeriksan thorax (dada) , abdomen (perut), ekstremitas (anggota gerak), dan vertebrae (tulang belakang)

RS. PERMATA MEDIKA SEMARANG

Pemeriksaan CT Scan 8 Sllces

Computed Tomography Scan atau lebih dikenal CT Scan adalah alat pencitraan medis dengan teknologi sinar X sekaligus komputer untuk mendapatkan gambaran organ-tubuh secara lebih detail dibandingkan dengan X Foto Konvensional.

RS. PERMATA MEDIKA SEMARANG

Pemeriksaan USG

Pemeriksaan ultrasonografi adalah teknik pencitraan tubuh menggunakan gelombang suara ultra (ultrasound). Pemeriksaan ini dapat menggambarkan berbagai organ dalam tubuh, diantaranya payudara, abdomen (perut), saluran kencing, organ reproduksi wanita dan pria.

RS. PERMATA MEDIKA SEMARANG
X